DESAIN BRAND PROFILE BOOK BOBBATIME DALAM MEMPERKUAT IDENTITAS DAN PERLUASAN PASAR

Authors

  • Haekal Azkha Al Shabbaz Politeknik Negeri Jakarta
  • Susilawati Thabrany
  • Anita Hidayati

Keywords:

Brand Profile Book, Company profile, Media Promosi

Abstract

Dalam bidang industri manapun, khususnya industri bidang makanan dan minuman. Perancangan brand profile book merupakan langkah strategis dalam membangun identitas dan citra merek yang konsisten dan kuat. Penelitian ini bertujuan untuk merancang brand profile book untuk Bobbatime, sebuah usaha yang bergerak di bidang minuman. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif meliputi observasi, wawancara dengan pelaku usaha, serta studi literatur terkait desain grafis dan branding. Tahapan desain yang digunakan adalah Design Thinking yang meliputi tahapan emphatize, define, ideate, model, testing. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah brand profile book yang mencakup elemen-elemen kunci seperti profil Bobbatime, identitas visual, dan sistem kemitraan. Brand profile book ini diharapkan dapat menjadi panduan yang komprehensif bagi Bobbatime dalam menjaga konsistensi merek di semua lini komunikasi, serta dapat menjadi media dalam kerjasama terhadap mitra.

 

Kata kunci: brand profile book, branding, desain grafis, mitra.

Downloads

Published

2024-04-30

How to Cite

Al Shabbaz, H. A., Thabrany, S., & Hidayati, A. (2024). DESAIN BRAND PROFILE BOOK BOBBATIME DALAM MEMPERKUAT IDENTITAS DAN PERLUASAN PASAR. Jurnal Katamata, 2(1), 17–26. Retrieved from https://jurnal.pnj.ac.id/index.php/jkm/article/view/7219