PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA JABATAN STAF KANTOR DI PT NUSANTARA PARKERIZING

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Isna Ade Kartika
Iis Mariam
Mawarta Onida

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada jabatan staf kantor di PT Nusantara Parkerizing. Variabel budaya organisasi diuji menggunakan 10 indikator dan kinerja karyawan menggunakan 8 indikator.Metodologi penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian secara kuantitatif.Teknik sampling yang digunakan adalah sampel jenuh dengan jumlah 14 responden.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner ke responden, wawancara tidak terstruktur dan dari bahan referensi yang relevan. Hasil analisis dari uji korelasi sederhana menunjukkan bahwa terdapat hubungan linier yang positif, yaitu semakin kuat budaya organisasi maka akan semakin baik dan positif pula kinerja karyawan dan begitu juga sebaliknya. Kemudian tingkat hubungan antara budaya organisasi dan kinerja karyawan termasuk kategori sangat kuat.Selanjutnya uji t menunjukkan bahwa budaya organisasi berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. Kemudian hasil analisis dari uji regresi sederhana menunjukkan bahwa pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan adalah sebesar 67,9%, sedangkan sisanya yaitu 32,1% dipengaruhi variabel lain. Uji regresi sederhana juga menunjukkan apabila budaya organisasi mengalami peningkatan, maka akan meningkat pula kinerja karyawan dan begitu juga sebaliknya.

Kata kunci: Budaya Organisasi dan Kinerja Karyawan, Perusahaan, Motivasi


Abstract

The research aims to know The Influence of Organizational Culture toward Performance of Office Staff Position in PT Nusantara Parkerizing. Organization culture variable tested used 10 indicators and employee performance variable tested used 8 indicators. This research method is quantitative research. The sampling technique used is saturated sample with 14 respondents. Data collection technique wasobtained by distributing questionnaires to respondents, unstructured interviews and relevant reference materials. The analysis result of simple correlation test shows that there is a positive of linear correlation which is the stronger of the organizational culture, the better and positive of employee performance and vice versa. Then, the level of correlation between organizational culture and employee performance is very strong. The analysis result of t-test shows that organizational culture has a significant influence toward employee performance. The analysis result of simple regression test shows that the influence of organizational culture toward Employee Performance is about 67,9% and the rest is 32,1% influenced by other variables. Simple regression test also shows that if the organizational culture is increased, so employee performance will increase as well and vice versa.

Keywords: Organizational Culture and Employee Performance, Company, Motivation

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Kartika, I. A., Mariam, I., & Onida, M. (2016). PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA JABATAN STAF KANTOR DI PT NUSANTARA PARKERIZING. EPIGRAM (e-Journal), 13(1). https://doi.org/10.32722/epi.v13i1.807